INTERNET ADDICTION
Internet Addiction Disorder (IAD) atau gangguan
kecanduan internet meliputi segala macam hal yang berhubungan dengan internet
seperti jejaring sosial, email, pornografi, judi online, game online, chatting
dan lain-lain. Jenis gangguan ini memang tidak tercantum pada manual diagnostik
dan statistik gangguan mental, atau yang biasa disebut dengan DSM, namun secara
bentuk dikatakan dekat dengan bentuk kecanduan akibat judi, selain itu badan
himpunan psikolog di Amerika Serikat secara formal menyebutkan bahwa kecanduan
ini termasuk dalam salah satu bentuk gangguan. Seseorang yang
mengalamikecanduan akan mengalami peningkatan toleransi dan beranggapanbahwa
apa yang dilakukannya masih dalam batasan toleransi dirinya. Individu tersebut
akan menempatkan kebutuhan pemuasanketergantungannya di atas
kebutuhan-kebutuhan yang lain untuksegera melepaskan diri dari situasi yang
tidak menyenangkan
Adiksi terhadap internet terlihat dari intensi
waktu yang digunakan seseorang untuk terpaku di depan komputer atau segala
macam alat elektronik yang memiliki koneksi internet, dimana akibat banyaknya
waktu yang mereka gunakan untuk online membuat mereka tidak peduli dengan
kehidupan mereka yang terancam diluar sana, seperti nilai yang buruk disekolah
atau mungkin kehilangan pekerjaan dan bahkan meninggalkan orang-orang yang
mereka sayangi.
Beberapa bentuk gejala kecanduan ditunjukkan
dengan kurangnya tidur, kelelahan, nilai yang buruk, performa kerja yang
menurun, lesu dan kurangnya fokus. Penderita juga cenderung kurang terlibat
dalam aktivitas dan hubungan sosial. penderita akan berbohong tentang berapa
lama waktu yang mereka gunakan untuk online dan juga tentang
permasalahan-permasalahan yang mereka tunda karenanya. Dalam keadaan offline
mereka menjadi pribadi yang lekas marah saat ada yang menanyakan berapa lama
waktu yang mereka gunakan untuk berinternet.
Kecanduan internet secara
umum dapat digolongkan dalam 5 jenis :
1.
Kecanduan terhadap situs porno : situs porno biasanya
terang-terangan, bisa muncul di manapun, mudah diakses, kadang-kadang gratis .
Hindari apalagi jika anak anda sedang dalam periode kematangan seksual (puber –
remaja).
2.
Kecanduan terhadap situs ‘gaul’ : adalah umum jika seorang
anak/remaja dalam memperluas pergaulannya kemudian memanfaatkan internet untuk
memenuhi kebutuhannya tersebut.
3.
Kecanduan terhadap situs belanja : belanja, jual- beli atau
berjudi melalui internet merupakan jebakan bagi segala umur.
4.
Kecanduan terhadap Informasi yang berlebihan : ‘surfing’ informasi
yang berlebihan tanpa tujuan yang jelas.
5.
Kecanduan terhadap ‘game on line’ : dengan kemampuan untuk
berhubungan dengan siapa saja/dimana saja secara maya, pengalaman bermain ‘game
on line’ membuat seseorang menjadi tidak peka.
PENYEBAB
kecanduan internet pada anak- anak.
1.
Mencari kesenangan : Anak-anak menyukai pengalaman baru dan
menantang. Di dalam internet ini banyak sekali hal yang baru & menarik
mudah di capainya.
2.
Memiliki ambisi yang tinggi : Anak-anak memiliki keinginan yang
tinggi untuk menunjukkan prestasinya, dan ingin memanjakan dirinya dengan
benda-bendayang menurutnya penting. Mereka akan berusaha keras untuk menjadi
sempurna.
3.
Gagal dalam kehidupan nyata : Anak-anak yang memiliki ambisi yang
tinggi cenderung takut gagal. Jika seseorang sukses di bidang tertentu(misalnya
bidang akademis), ia cenderung ingin sukses dalam hal lain pula.
4.
Intelektualitas tinggi : Anak-anak yang kecanduan internet
biasanya memiliki tingkat inteligensi di atas rata-rata dan mereka menyadari
akan kepandaian dan kemampuannya. Hal ini membuat terjadinya keinginan untuk
mencapai prestasi akademik yang tidak masuk akal.
5.
Kurangnya Perhatian dari Orang Tua : Problem dari rumah tangganya,
Tidak ada waktunya orang tua karena sibuk kerja, perceraian antar orang tua.
Jika seseorang Kecanduan
tentu memiliki dampak,baik secara langsung ataupun tidak,beberapa akibat yang
dapat ditimbulkan akibat dari kecanduan internet adalah :
1.
Kebingungan antar Dunia Maya & Dunia Nyata
2.
Meniru kekerasan dalam game on-line
3.
Kegagalan akademik
4.
Menolak untuk melakukan hal yang lain
5.
Mengikuti gaya-gaya yang di dapatkannya
6.
Stress jika tidak ada internet
7.
Menghabisi banyak biaya
8.
Kita dapat mencegah
terjadinya kecanduan internet yang akan berakibat fatal dengan beberapa
cara,antara lain :
1.
Memberi waktu & kasih saying secukupnya untuk anak-anak.
2.
Lakukan evaluasi dan konseling terhadap anak-anak.
3.
Pahami keunikan tiap kepribadian.
4.
Memahami emosi anak-anak & Perhatikan kegagalan dan kekecewaan
anak anda.
5.
Memberi pemahaman kepada anak tentang internet
6.
Membatasi waktu untuk penggunaan internet
7.
Mengetahui situs apa yang digunakan oleh anak-anak
Sumber :